Wednesday, February 18, 2009

NOUN PHRASE


Noun Phrase adalah kelompok kata yang unsur utamanya Noun (kata benda) dengan kata lainnya sebagai penjelasnya. Kata benda utama (yang dijelaskan) disebut Noun Head, sedangkan penjelasnya dinakamakan Modifiers. Modifiers yang berada sebelum Noun Head dinamakan Pre-Modifiers, sedang yang dibelakang Noun Head disebut Post-Modifiers.

Pre-Modifiers + NOUN HEAD + Post Modifiers

Noun merupakan jenis kata yang frekuensi pemakaiannya terbanyak. Setiap kalimat bisa dipastikan memiliki satu Noun atau lebih. Dalam suatu kalimat Noun bisa hadir sendiri atau dalam frase/ kelompok, sebagai subject atau object atau yang lainnya.

Girls need attention. (Noun sebagai subject)
Many beautiful girls in this class need attention. (Noun-Phrase sebagai subject)

Dalam bahasa Indonesia yang menjelaskan kata benda selalu berada dibelakang kata benda dan umumnya didahuli dengan kata yang. Sebagai contoh 'anak nakal' sama dengan 'anak yang nakal'. Sedang dalam bahasa Inggris yang menerangkan kata benda bisa berada didepannya dibelakangnya atau pada kedua posisi, depan dan belakang.

Berikut daftar jenis kata yang bisa menerangkan Noun serta nomor urut-nya.

No.
Pre-modifiers EXAMPLES
1
Determiners a, an, the, one, two, three, a few, some, several, all, this, that, my, your. etc.
2
Adjective (Phrase) beautiful, big, old, rich, expensive, etc.
3
V-ing challenging, sleeping, walking, shaking,
4
V-3 hidden, written, expected, baked, boiled
5
Noun rice, book, birthday, English,

No. Post-Modifiers EXAMPLES
6
Prepositional Phrase (prep+Noun) at, in, on, of, by,
7
V-ing Phrase (Ving + Object/Adverb)
8
V-3 Phrase (V-3 + Object/ Adverb)
9
to infinitive (Phrase) to go, to eat, to study, etc.
10
Adjective Clause who, whom, that, which, whose + ...........

Examples:


Noun Phrase
modifiers
Meaning
1. a boy (1+NH) seorang anak
2. a naughty boy (1+2+NH) anak nakal
3. a sleeping child (1+3+NH) anak yang sedang tidur
4. singing birds (3+NH) burung-burung yang berkicau
5. a wtitten test (1+4+NH) test tertulis
6. the imported products (1+4+NH) produk-produk yang diimpor
7. a birthday cake (1+5+NH) roti ulang tahun
8. The tree behind the house (1+NH+6) Pohon yang berada dibelakang rumah
9. The people living in poverty (1+NH+7) Orang-orang yang hidup dalam kemiskinan
10. The papers presented at the meeting (1+NH+8) Makalah yang dipresentasikan dalam pertemuan itu
11 the book to read (1+NH+9) buku untuk dibaca
12. The man who has 3 wives (1+NH+10) Pria yang mempunyai 3 istri

No comments:

Post a Comment